Mengenal Apa Itu TikTok Lite Beserta Manfaatnya Selain Hiburan Semata
(Freepik)
Siapa sih yang tidak tahu TikTok? Sebuah platform yang sedang menjadi tren para penggunanya, pasti SobatIAM sudah mengunduhnya di ponsel pintar kamu bukan?
TikTok saat ini menjadi aplikasi paling populer di dunia lho, dan mereka mengeluarkan juga versi lite nya, kamu sudah tahu apa itu TikTok lite belum?
Jika belum, yuk simak bersama apa itu TikTok lite beserta manfaatnya selain menjadi hiburan semata. Berikut IAM.ID akan merangkumnya di bawah ini.
Apa itu TikTok Lite?
Sama seperti TikTok biasa, TikTok lite adalah platform media sosial yang dirancang sebagai wadah untuk membuat video pendek, diunggah dengan cepat dan dapat tersebar ke seluruh pengguna di seluruh dunia.
TikTok lite ini memang tidak jauh berbeda dengan TikTok biasanya, hanya saja versi lite ini lebih kecil dan lebih cepat lho.
Baca juga: Pengen Buat Reels dan Video TikTok? Berikut 5 Ide Konten Video Menarik untuk Influencer
Versi ini pun dibuat untuk memberikan kinerja terbaik pada jaringan yang lebih lambat, mengurangi data yang akan digunakan serta dibuat lebih minimalis.
Apa Keunggulan TikTok Lite?
Keunggulan dari TikTok lite ini tidak main-main lho, SobatIAM bisa menggunakan fitur pengenalan wajah yang maksimal, dan merekam setiap ekspresi wajah seperti ekspresi keren, lucu, bahagia dan lain-lain.
Selain itu, walaupun versi lite, TikTok ini bisa membantu kamu dalam kecepatan pengambilan gambar dengan kualitas yang tinggi dan cepat juga lho.
Baca juga: Mengenal Perbedaan TikTok Stories dan Postingan Reguler, Beserta Cara Membuatnya
Walaupun versi kecilnya, kualitas video yang dihasilkan juga tetap tajam dan nyata, sehingga kamu bisa membuatnya secara instan, mulus tanpa macet.
Sama seperti kakak kandungnya, versi lite ini juga bisa menyunting video dengan baik, menggabungkan gambar dan video dalam satu frame, memilih music, menyingkronkannya, dan efek yang menarik.
Nah, SobatIAM yang ingin tetap eksis di dunia maya namun tidak ingin mengeluarkan banyak kuota, bisa juga nih menggunakan TikTok versi lite nya. Tertarik mencobanya?
Comments
No Comment yet