Mengenal Apa Itu Threads, Aplikasi Terbaru Milik Meta yang Lagi Viral!
(Dok. Business Insider)
Beberapa waktu lalu ramai diperbincangkan mengenai Threads, sebuah aplikasi baru yang dirilis Meta. Bahkan, digadang-gadang jadi saingan Twitter nih.
Jika SobatIAM belum tahu aplikasi Threads, mari sama-sama mengenal aplikasi tersebut, IAM.ID sudah merangkumnya di bawah ini.
Apa Itu Threads?
Threads adalah aplikasi yang berbasis teks, sama seperti Twitter, aplikasi ini merupakan konten yang berisi teks singkat dan layanan ini terhubung dengan Instagram.
Jika SobatIAM ingin mengakses Threads, pengguna diwajibkan login menggunakan akun Instagram, dan perlu mengimpor langsung profil Instagram ke Threads.
Di aplikasi ini, terdapat pula tombol yang bisa membuka otomatis aplikasi Instagram, maupun sebaliknya.
Baca juga: Membanggakan! IAM.ID Meraih Top 10 Startup Showcase Baparekraf 2023
Secara tampilan sih Threads bisa dibilang mirip dengan Twitter. Tak heran Threads digadang-gadang menjadi saingan Twitter.
Tampilan dari Aplikasi Threads
Dari segi tampilan, Threads memiliki interface yang cukup sederhana dengan dua warna dasar hitam dan putih.
Threads ini setidaknya memiliki lima menu utama, yakni menu halaman linimasa, menu pencarian, menu pembuatan postingan, menu aktivitas dan menu profil.
Di dalam menu linimasa Threads, para pengguna ini bisa melihat semua postingan dari pengguna lain lho. Di postingan tersebut, Threads menyediakan empat tombol tindakan yang fungsi dan fiturnya mirip dengan Twitter.
Seperti tombol reply untuk balasan postingan, likes untuk menyukai postingan atau utas, lalu ada tombol posting ulang dan kutipan yaitu repost dan quote dan terakhir tombol share untuk membagikan postingan yang ada.
Nah, setelah SobatIAM tahu aplikasi Threads ini, tertarik mencobanya tidak nih? Jika sudah mencoba, yuk bagikan pengalaman kamu di kolom komentar!
Comments
No Comment yet