Kenalan dengan Istilah Instagram Insight Yaitu Audience!
(Freepik)
Dalam melihat matriks atau data-data di Instagram, SobatIAM perlu mempertimbangkan audience, karena mereka ini yang akan berpengaruh terhadap konten kita nih.
Nah, tanpa berlama-lama lagi, yuk simak beberapa istilah dan arti dari audience ini. Berikut IAM.ID akan merangkumnya di bawah.
Mengenal Audiens di Insight Instagram
Menu pada audience ini menginformasikan tentang karakter dan latar belakang audiens kamu, sehingga lebih mudah memahaminya nih.
Pada menu audience ini mencakup informasi mengenai kota atau negara saat pengguna mengakses konten kamu. Ada juga matriks yang menampilkan jenis kelamin, rentang usia pengguna maupun kedua hal tersebut.
Selain itu, SobatIAM juga bisa melihat kapan waktu di mana audiens kamu lebih aktif di Instagram. Hal ini lebih mudah dicerna dengan ditampilkan data tersebut dalam bentuk grafik. Dengan demikian konten yang dibuat bisa disesuaikan berdasarkan demografi audiens.
Tentu, dengan adanya fitur ini bisa membuat kamu lebih mudah mengganti gaya bahasa yang digunakan, atau membahas topik konten dengan isu yang sedang tren di kalangan target audiens.
Baca juga: Memudahkan Promosi! IAM.ID Luncurkan Fitur Baru Kalkulator TikTok
SobatIAM juga bisa menemukan waktu terbaik untuk unggah konten berdasarkan lokasi audiens yang ingin dituju ya.
Gimana nih, ternyata insight audience ini bisa dengan mudah memonitor aktivitas followers kita di Instagram nih. selamat mencoba!
Comments
No Comment yet