4 Langkah IAM.id untuk Membantu UMKM dalam Mengoptimalkan Campaign Influencer Marketing
Banyak UMKM yang masih merasa bahwa menjalankan strategi influencer marketing yang sukses masih menjadi tantangan nyata karena keterbatasan sumber daya yang dimiliki. Padahal, campaign influencer marketing merupakan strategi utama lho bagi UMKM untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan visibilitas brand UMKM. Nah agar UMKM tenang dan bisa memastikan bahwa mereka menjalankan strategi influencer marketing yang efektif, IAM.id hadir dengan solusi ampuh yang sangat membantu!
Baca juga: 5 Cara Cerdas Kolaborasi dengan Influencer Lokal Untuk Mengangkat Produk UMKM di Momen Agustusan
Jembatan Komunikasi yang Efektif
Komunikasi yang efektif merupakan kunci kerjasama yang sukses sehingga IAM.id memainkan peran penting dalam menjembatani komunikasi yang efektif antara UMKM dan influencer. IAM.id juga mempunnyai fitur lengkap yang memudahkan UMKM berinteraksi dengan influencer agar bisa meminimalisir potensi kesalahpahaman serta memastikan bahwa pesan yang disampaikan sesuai dengan tujuan campaign.
Baca juga: 5 Manfaat Menggunakan Agency Influencer Marketing IAM.id Bagi UMKM di Indonesia! Join Sekarang!
Kemudahan dalam Menyusun Campaign Plan
Jangan dikira menyusun campaign plan untuk influencer marketing adalah hal yang simple. Faktanya, pembuatan campaign plan sering memerlukan waktu dan usaha yang tidak sedikit lho. Maka dari itu, IAM.id mempermudah proses ini dengan menyediakan alat dan template yang mengizinkan UMKM merancang strategi campaign dengan lebih cepat dan efisien. Melalui dukungan IAM.id, UMKM bisa gampang merencanakan setiap detail campaign, mulai dari penetapan tujuan hingga pengaturan jadwal dan konten.
4 Langkah IAM.id untuk Membantu UMKM dalam Mengoptimalkan Campaign Influencer Marketing. (Sumber: Freepik)
Baca juga: UMKM Yuk Pelajari TikTok Ads Manager dan Manfaatnya Bagi UMKM
Penyusunan List Influencer yang Cepat dan Tepat
Bukan hanya rancangan campaign, menentukan influencer yang pas juga bisa menjadi tugas yang njelimet lho. Tapi IAM.id bisa menyederhanakan proses ini dengan teknologi AI sambil menyediakan akses untuk brand ke daftar influencer yang relevan dan terkurasi. UMKM bisa menyusun daftar influencer dengan cepat dan tepat berdasarkan berbagai kriteria seperti audiens, niche, dan engagement rate yang diinginkan.
Baca juga: IAM.id Turut Serta dalam Program Networking Potential Strategic Partners Pahlawan Digital UMKM
Laporan yang Rinci dan Rapi
Setelah campaign diluncurkan, penting bagi brand untuk mengevaluasi kinerja strategi campaign mereka agar dapat melangkah lebih jauh. IAM.id memberikan laporan yang komprehensif dan mudah dipahami mengenai performa campaign brand. Laporan ini menyajikan data dan insights yang diperlukan untuk menganalisis keberhasilan campaign, memahami apa yang berhasil dan apa yang perlu diperbaiki. Dengan informasi yang jelas dan terstruktur, UMKM dapat membuat keputusan yang lebih baik untuk campaign yang akan datang.
Baca juga: 5 Fakta Mengejutkan Instagram di 2024, UMKM Wajib Tau
IAM.id mendukung UMKM untuk mampu mengatasi berbagai tantangan dalam influencer marketing dengan lebih mudah melalui 4 langkah utama. IAM.id tidak hanya mempermudah komunikasi dan penyusunan campaign plan, tetapi juga mempercepat penyusunan daftar influencer dan menyediakan laporan yang lebih detail. Bagi UMKM yang ingin memanfaatkan influencer marketing secara maksimal, IAM.id merupakan alat yang sangat berharga untuk mencapai hasil yang optimal.
Yuk join IAM.id!
Comments
No Comment yet