Mengenal Apa itu Caption di Medsos Beserta Struktur Penulisannya
Bagi influencer,
KOL atau bahkan pemilik brand, membuat konten di media sosial yang
menarik menjadi kunci agar menarik minat followers bukan?
Namun, bukan
hanya materi gambar saja yang penting, tulisan pun menjadi elemen penting yang
mesti dihadirkan, maka dari itu, perlu membuat caption yang unik serta
menarik.
Nah, jika
SobatIAM kesulitan dalam menulisnya, ternyata ada struktur yang bisa digunakan
dalam menulis caption lho. Berikut IAM.ID rangkum informasinya di bawah
ini!
Apa itu
Caption?
Bagi para
pengguna media sosial, caption ini sudah tidak asing bukan di telinga? Secara
sederhananya, caption adalah deskripsi singkat yang menyertai sebuah
gambar, video atau konten di media sosial.
Biasanya, caption
ini berisi kalimat singkat berupa informasi tambahan dalam sebuah gambar
nih. Tujuannya pengguna media sosial bisa mengerti dan tahu informasi yang
disajikan dalam sebuah unggahan konten.
Dalam konteks
sebuah brand, caption ini bisa menjadi media untuk promosi, sehingga
jangkauan audiens yang bisa didapatkan pun jadi lebih luas.
Namun bukan
hanya sekedar nulis lho, caption ini memerlukan kalimat penjelas yang
bisa menarik perhatian banyak orang. Apalagi di era media sosial seperti ini,
banyak yang menggunakan jasa layanan pembuatan caption saking
pentingnya.
Struktur
Penulisan Caption
Memang pada
umumnya caption berisi kalimat penjelasan yang sesuai dengan gambar atau
unggahan yang ada di media sosial.
Agar caption
yang dibuat SobatIAM bisa merepresentasikan sebuah unggahan, maka perlu tahu
nih struktur penulisannya.
Opening. Berisi kalimat pembuka, tujuannya
untuk menarik minat pembaca.
Content. Setelah pembukaan, barulah bisa
menuliskan berupa pokok atau inti yang harus dijelaskan terkait gambar atau konten
yang diunggah di media sosial.
Closing. Berupa kalimat penutup yang
berfungsi untuk menutup penjelasan dari informasi pada sebuah gambar atau
unggahan. Biasanya mengucapkan terima kasih atau kata yang mengandung call
to action (CTA).
Nah, peran caption
ini sangat penting tentunya dalam branding atau promosi, baik itu
untuk influencer, KOL atau pemilik brand itu sendiri, sehingga tulisan
yang dibuat sesuai dengan deskripsi gambar yang menyertainya.
Comments
No Comment yet