Ikuti IAM Training Bersama Rumah Peran Indonesia: Bermain Peran Menciptakan Citra
Di era digital yang semakin berkembang pesat, peran influencer menjadi semakin signifikan dalam membentuk opini dan mempengaruhi khalayak. Namun, keberhasilan influencer bukan hanya terletak pada banyaknya jumlah pengikut, tapi juga pada kemampuan mereka menyampaikan pesan dengan efektif dan otentik.
(Sumber: Dok IAM.id)
Baca juga: Ikut IAM.id Berkunjung ke Unjani Yuk! Pengenalan Program Campus Advocate
Untuk itu, pada Sabtu, 4 Mei 2024, IAM.id dan Rumah Peran Indonesia (RPI) berkolaborasi dalam acara IAM Training yang dilaksanakan di Bandung Creative Hub. IAM Training adalah program pelatihan yang diselenggarakan oleh PT IAM Influencer Indonesia setiap bulan baik secara offline maupun online yang bertujuan meningkatkan skill dan potensi dari influencer yang bergabung di IAM.id.
Tema pada IAM Training bersama RPI kali ini adalah Bermain Peran Menciptakan Citra: Membangun Personal Branding Melalui Seni Peran. Pelatihan tersebut bertujuan untuk memperkenalkan seni peran, memberikan ruang bagi influencer untuk mengenali potensi dan menjadi lebih percaya diri, serta memberikan pemahaman tentang pentingnya kemampuan berbicara dan berkomunikasi secara efektif dan otentik bagi influencer.
(Sumber: Dok IAM.id)
Training seni peran ini diisi oleh narasumber berpengalaman yaitu Kameo Lova yang merupakan lulusan Seni Peran Institut Kesenian Jakarta (IKJ) dan telah berkarya di panggung teater sebagai actor dan acting coach beberapa film ternama di Indonesia. Selain itu, beliau juga merupakan actor FTV, iklan, dan film sejak tahun 2005.
Baca juga: IAM.id Hadiri Undangan Awarding Night Pahlawan Digital UMKM 2023 di Jakarta
Materi yang diberikan dalam pelatihan terbagi menjadi 4 sesi yang setiap sesinya sangat menarik dan menyeluruh mulai dari pembukaan tentang aktualisasi diri dan olah rasa sampai dengan praktek akhir dan evaluasi seperti pertukaran karakter antar peserta untuk meningkatkan kreativitas dalam pelatihan dan sesi tanya jawab.
Tidak hanya kelas pelatihannya yang berlangsung interaktif dan seru, tapi peserta juga bisa mendapatkan beberapa benefit yaitu diskon voucher kelas acting, knowledge, relasi, e-certificate, doorprize, dan snack box.
(Sumber: Dok IAM.id)
Melalui IAM Training bersama RPI kali ini, semoga influencer Indonesia dapat semakin berkualitas dengan meningkatkan kemampuannya dalam menyampaikan pesan secara efektif dan otentik di setiap konten yang dibuat melalui keterampilan komunikasi dan ekspresi diri dari masing- masing influencer dengan ciri khasnya.
Jangan sampai ketinggalan informasi lainnya dengan terus membaca kumpulan artikel seputar IAM News di sini ya!
Comments
No Comment yet