6 Kesalahan yang Harus Dihindari Ketika Memposting Reels Instagram
Reel instagram adalah video pendek yang tengah populer belakangan ini, banyak konten kreator berlomba- lomba agar reel-nya banyak ditonton oleh pengguna instagram. Sayangnya, banyak konten reel yang sulit menjangkau banyak penonton karena beberapa hal.
sumber: freepik
Nah, buat sobat IAM yang baru mulai buat reel instagram atau sudah mulai gemar posting reel, harus tahu bagaimana cara agar konten reel yang kita buat bisa menjangkau lebih banyak penonton dan bisa viral. Gimana caranya? Yuk simak kesalahan apa saja yang harus dihindari seorang konten kreator ketika memposting reel instagram.
Baca juga: Awas Kena Shadowban Instagram, Ini Cara Menghindari dan Mengatasinya
1. Lupa mengatur volume audio
Ketika mengedit video, ada pengaturan audio- audio apa yang akan ditampilkan dan sesuai dengan video yang akan kita unggah. Namun terkadang kita lupa untuk mengatur noise dalam video, menurunkan volume untuk suara yang terlalu bising, atau bahkan saat mengatur volume suara asli dan soundtrack lagu yang ingin ditampilkan.
Untuk reel instagram terbaik, konten kreator dapat melakukan noise reduction ketika mengedit video, menurunkan volume suara yang terlalu bising, dan jangan lupa untuk mengatur volume suara asli dan soundtrack lagu ketika akan diupload ke instagram.
2. Tidak menerapkan aturan 3 detik
Cara terbaik agar penonton betah nonton video kamu sampai akhir adalah dengan menarik perhatiannya di 3 detik pertama, caranya bisa dengan pesan teks yang menarik perhatian atau biasa disebut dengan hook berupa kalimat singkat namun menggambarkan keseluruhan isi video.
Kamu juga bisa menerapkan aturan 3 detik pertama dengan cuplikan awal video yang mengundang penasaran pengguna lain sehingga mereka mau menonton reel kamu dari awal sampai akhir.
3. Durasi video terlalu panjang
Kebanyakan pengguna instagram biasanya membuka instagram dan melakukan scrolling untuk mencari hiburan, sehingga biasanya mereka hanya akan bertahan menonton reel selama 10 detik, jadi usahakan untuk tidak memposting video terlalu panjang. Tapi, kalau materi yang ingin kamu sampaikan dalam reel memang butuh waktu yang panjang, maka kamu bisa membaginya ke dalam beberapa part video.
4. Menggunakan video berkualitas rendah
Algoritma instagram lebih condong untuk menampilkan video reel dengan kualitas tinggi agar pengguna lain nyaman saat menyaksikan reel tersebut. Jadi, jangan heran kalau banyak video berkualitas rendah yang sepi penonton. Itulah sebabnya kamu harus ingat untuk selalu mengunggah video kualitas tinggi supaya bisa menjangkau banyak penonton.
5. Tidak melakukan riset
Banyak hal yang perlu kita lakukan dan pelajari sebelum melakukan sesuatu, termasuk dalam memposting sebuah reel agar dapat diterima banyak penonton. Untuk melakukan riset dalam membuat konten, kamu bisa mempelajari akun lain yang memiliki niche serupa dan merangkumnya sehingga kamu memahami apa hal terbaik yang bisa kamu lakukan untuk kontenmu.
6. Tidak konsisten dalam menggunakan grafis
Kita memang tidak perlu menjadi desainer grafis untuk bisa membuat konten yang baik, namun seringkali konten kreator lupa untuk konsisten dengan font yang digunakan, warna yang sesuai, karena terkadang warna dan tulisan yang berbeda atau bahkan berlebih dapat mendistraksi penonton sehingga yang semula tertarik menjadi tidak tertarik.
Nah, itu dia 6 kesalahan yang wajib kamu hindari ketika akan memposting reel instagram. Pada akhirnya, konten berkualitas sesuai kebutuhan penontonlah yang akan selalu dapat menarik perhatian banyak orang. Untuk itulah, konten kreator sejatinya harus tahu apa yang dibutuhkan audiens agar kontennya dapat diterima dan disukai banyak pengguna.
Agar selalu up to date, jangan lupa baca juga tips influencer lainnya ya!
Comments
No Comment yet