5 Rekomendasi Aplikasi Edit Video bagi Influencer
(Freepik)
Saat ini, konten yang bikin betah untuk berlama-lama melihatnya adalah konten video. Bagaimana tidak, melalui video, kita bisa meraup penonton yang banyak.
TikTok salah satunya, platform tersebut menunjang para kreatornya untuk berkreasi dan membuat konten sekreatif mungkin. Maka dari itu, sebagai penunjang konten, perlu tahu nih aplikasi edit video yang berguna untuk para influencer.
Berikut iam.id sudah merangkum rekomendasi aplikasi edit video yang bisa digunakan influencer pemula.
1. CapCut
Bagi kalangan kreator di TikTok, siapa sih yang tidak kenal aplikasi satu ini? Aplikasi ini sangat booming digunakan oleh TikTokers bahkan influencer sekalipun lho.
CapCut memiliki tampilan yang sederhana dan memiliki fitur yang lengkap agar video SobatIAM menjadi lebih menarik dan penggunanya mudah dalam mengoperasikannya.
Baca juga: Platform 5 Media Sosial yang Bisa Jadi Pilihan Influencer Pemula
Apalagi, CapCut bisa mengedit video dengan cepat menggunakan template yang sedang trending, menyimpan hasil editan dengan resolusi tinggi dan tanpa watermark lagi.
2. VN Video Editor
Selain CapCut, VN Video Editor juga bisa jadi alternatif dalam mengedit sebuah video untuk konten media sosial SobatIAM lho!
VN ini menyajikan fitur yang bisa digunakan untuk membuat konten reels yang keren dan menarik, seperti fitur green screen, split untuk memotong video dan menambahkan teks.
Baca juga: 5 Cara Mudah Jualan di Instagram, Bisa Bantu Promosikan Produk
Selain itu, SobatIAM juga bisa mengatur kecepatan rasio video yang dibuat. Apalagi, fitur itu bisa gratis digunakan. Menarik kan?
3. Adobe Premiere Rush
Sudah terkenal di software laptop atau PC, Adobe Premiere Rush ini memiliki fitur unggulan seperti auto reframe, yakni secara otomatis menganalisis video dan mendeteksi objek.
Fitur itu berfungsi untuk meningkatkan efektivitas dengan membagi video menjadi beberapa bagian. Bukan hanya itu saja, SobatIAM bisa menerapkan beberapa efek yang diinginkan lho.
Baca juga: Apa itu Fitur Collaboration di Instagram Beserta Manfaatnya
Jika ingin mendapatkan fitur yang lebih banyak dan beragam, rekan influencer perlu merogoh kocek nih untuk membeli versi premiumnya.
4. PowerDirector
Biasanya untuk pembuatan konten di reels dan mengedit video latar belakang, bisa menggunakan PowerDirector.
Aplikasi ini sangat membantu dalam mengedit latar belakang dengan menggunakan fitur bernama chroma
key.
Baca juga: Prediksi TikTok Tren Tahun 2023 yang Berpengaruh pada Bisnis
Apalagi, aplikasi ini sangat mudah digunakan dan bisa membantu dalam menstabilkan video yang terlalu goyang saat kita take.
5. FilmoraGo
Nah, terakhir dan tak kalah penting ada FilmoraGo. Secara keseluruhan, aplikasi ini sangat mudah digunakan, apalagi fiturnya sangat mendukung pemula.
FilmoraGo memiliki fitur seperti mengatur kecepatan dan memperlambat video, selain itu aja juga penambahan stiker animasi, teks hingga filter untuk mempercantik konten reels SobatIAM.
Jika menginginkan hasil yang baik dan tanpa watermark, SobatIAM harus membeli versi premiumnya ya!
Wah, ternyata dengan aplikasi di atas, pekerjaan mengedit video kita bisa cepat selesai, karena fiturnya mendukung serta pengoperasiannya sangat ramah bagi pemula. Jadi makin semangat nih untuk membuat konten video!
Comments
No Comment yet