4 Tips Mencari Ide Konten untuk Influencer Pemula
(Freepik/rawpixel.com)
Bagi beberapa orang, atau bahkan influencer yang sudah memiliki tim sendiri, mencari ide konten bukan suatu hal yang sulit. Namun berbeda dengan influencer baru.
Mereka biasanya kebingungan mencari ide konten untuk mereka buat dan diunggah di media sosial, alhasil akan ketinggalan tren yang ada.
Nah, untuk itu penting bagi para influencer muda ini tahu caranya mencari ide konten, berikut iam.id akan merangkum informasinya di bawah ini.
1. Bertanya atau lihat komentar dari pengikut
Tak jarang beberapa orang yang sudah mengunggah konten di media sosial mereka, biasanya akan banyak yang memberikan reaksi, entah pujian atau pertanyaan.
Nah, biasanya ada banyak pertanyaan yang diajukan atau tambahan lain untuk konten selanjutnya, baik itu keinginan review atau mencoba tantangan. Itu bisa dijadikan konten kedepannya lho!
Baca juga: 5 Ide Konten untuk Promo Natal dan Tahun Baru yang Bisa Menarik Audiens
Jika tidak ada pertanyaan yang spesifik terkait niche yang kita coba, buatlah pertanyaan di Instagram Story keinginan followers untuk review, mencoba atau apapun yang menurut mereka menarik.
2. Lihat tren media sosial
Ketika menjadi seorang influencer, jangan hanya terpaku terhadap satu media sosial saja, cobalah untuk scroll mulai dari Instagram, TikTok hingga Twitter.
Baca juga: Rekan Brand Gak Perlu Pusing, Ini Dia 7 Ide Konten di TikTok untuk Bisnis
Karena dengan melihat tren yang berkembang, kita bisa riding the wave terkait tren tersebut, dan tetap update adalah hal baik untuk terus terhubung erat dengan followers.
Setelah melihat tren apa saja yang sedang berkembang, cobalah untuk menuliskannya, pikirkan ide untuk mengembangkan inovasi dan eksekusi, karena sifatnya tren cepat berganti, SobatIAM jangan sampai lama dalam eksekusinya ya!
3. Konten menunjukkan sisi personal
Ada banyak yang tertarik menjadi seorang influencer, beberapa orang pun pastinya penasaran terkait aktivitas yang bersifat personal.
Maka dari itu, bagi influencer baru, bisa juga sesekali mengunggah konten terkait keseharian yang biasa dilakukan.
Baca juga: 5 Ide Konten Instagram Reels yang Menarik untuk Bisnis!
Misalnya membuat konten “A day in my life” yang melihat keseharian seorang influencer dari mulai bangun pagi hingga malam pulang bekerja. Bisa bikin pengikut lebih dekat dengan kita bukan?
4. Riset mengenai niche yang kita pilih
Dalam pembuatan konten, mendalami topik yang kita pilih menjadi suatu keharusan. Misalnya kita menggeluti topik fashion, maka selalu rajin riset terkait topik tersebut.
Baca juga: 5 Cara Mudah Bikin Konten Reels yang Menarik untuk Bisnis!
Bisa riset dari media sosial atau membaca artikel yang berkaitan dengan fashion, bisa itu tren fashion yang akan booming tahun 2023 dan lain sebagainya.
Dengan mendalami ketertarikan itu, para followers tidak akan bosan, bahkan mendapatkan informasi baru dengan konten yang SobatIAM buat.
Nah, mudah dan bisa dilakukan bukan SobatIAM? Jika memang menggeluti dan menyukai bidang ini, jangan ragu untuk eksplorasi diri agar bisa menjadi influencer yang terkenal dan bisa membawa perubahan positif bagi sekitar!
Comments
No Comment yet