Mengenal Apa itu Brand Ambassador Beserta Manfaatnya!
(Freepik)
Pasti dong SobatIAM pernah melihat beberapa selebriti yang mengiklankan sebuah brand di berbagai medium, entah online atau konvensional seperti di papan reklame atau billboard.
Biasanya seorang selebriti atau influencer ini sering membagikan kesehariannya dengan menggunakan produk tertentu tadi di media sosial mereka. Nah, selebriti tersebut merupakan seorang brand ambassador lho.
Karena tidak asing, mari sama-sama kita bahas apa itu brand ambassador beserta manfaatnya, berikut IAM.ID sudah merangkumnya di bawah!
Apa itu Brand Ambassador?
Seperti namanya, brand ambassador ialah orang yang mewakili dan mempromosikan suatu brand atau produk dengan bentuk aktivitas yang sesuai dengan perusahaan tersebut. Mudahnya, mereka akan memakai produk tersebut di kesehariannya nih. Misalnya Raisa Andriana merupakan BA nya Aqua, karena ia pengguna setia merek air mineral tersebut.
Baca juga: Persyaratan Agar Akun Brand atau Influencer Mendapatkan Centang Biru di Instagram
BA ini bertujuan untuk membuat masyarakat yakin nih dan mengenali sebuah produk dari brand tersebut. Biasanya mereka bekerja sama dengan selebriti papan atas atau influencer yang memiliki pengaruh nih.
Sederhananya identitas seorang BA ini harus sesuai dan sejalan dengan perusahaan, karena mereka mewakili brand atau perusahaan pada acara tertentu juga. Contoh lain jika ada brand yang berfokus pada produk kecantikan dan perawatan, maka pilih orang atau influencer yang cocok untuk menjadi BA, misalnya figur artis Korea atau selebriti Indonesia yang fokus di bidang kecantikan dan perawatan.
Manfaatnya dari Brand Ambassador
Seorang BA tentu tidak hanya review produk dan menggunakan produk itu saja dan dikenal orang banyak, pastinya ada banyak manfaat yang bisa didapatkan, di antaranya:
Menjaga reputasi brand. Seorang BA bisa membantu brand untuk terus dikenal. Salah satunya dengan membagikan aktivitas di media sosial atau bertemu dengan public di saat masa promosi.
Baca juga: Cara Membuat Akun Centang Biru di Instagram Beserta Manfaatnya
Bisa lebih dekat dengan pelanggan. Salah satu manfaat lain dari BA adalah bisa berinteraksi dengan pelanggan di media sosial, seperti menjawab komentar. BA juga bisa memperluas target pasar, karena bisa menarik dan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat.
Memperkuat proses marketing. Manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari seorang BA ini adalah bisa memberikan ulasan yang dalam dan menarik mengenai produk. Belum lagi bisa juga memperkuat promosi brand dan membuat konten strategi marketing Itu tadi beberapa manfaat dan pengertian dari brand ambassador.
Memang tidak ada yang tidak mungkin tentunya jika SobatIAM yang berprofesi sebagai influencer suatu saat bisa menjadi seorang BA brand ternama. Pasalnya BA sering menggaet influencer besar atau selebriti.
Baca juga: Influencer dan Brand Perlu Tahu, Berikut Cara Melihat Analisis di Platform TikTok
Comments
No Comment yet