Kenali 5 Proses Customer Journey yang Perlu Dipahami Rekan Brand
(Pexels/Andrea Piacquadio)
Setiap orang yang ingin membeli sebuah produk, pastinya akan mempertimbangkan hal lainnya sampai ia benar-benar tertarik dan membeli.
Inilah yang dinamakan customer journey, karena pada perjalanannya, akan melibatkan sebuah emosi dan pertimbangan. Apalagi customer akan mengalami proses yang panjang, apa saja itu?
Berikut IAM.ID akan merangkum beberapa proses yang akan dilalui oleh calon pembeli pada fase customer journey. Simak di bawah ini yuk!
1. Awareness
Pada tahap awal adalah awareness di mana pelanggan baru menyadari kehadiran suatu produk atau brand yang SobatIAM miliki.
Di sini pelanggan akan mengenal dan mencari tahu tentang produk atau layanan yang ditawarkan nih, tahapan awareness ini sangat penting dalam proses pengembangan bisnis.
Biasanya tahap ini disebabkan karena kamu melakukan pemasaran baik secara online maupun offline.
2. Interest atau Consideration
Jika pelanggan sudah tahu atau pada tahap awareness, maka selanjutnya jika produk atau bisnis dibutuhkan pelanggan dan mereka mulai tertarik, tahapan selanjutnya dinamakan interest.
Para calon konsumen ini akan mencari lebih banyak informasi tentang produk, maka dari itu testimoni, deskripsi produk, kontak dan informasi detail lainnya sangat penting untuk ditampilkan.
3. Decision
Setelah tahu produknya, tertarik dan merasa cocok, pelanggan akan mulai memutuskan apakah akan membeli produk tersebut atau tidak, inilah yang dinamakan fase decision.
Baca juga: Mengenal Apa itu Social Proof dan Seberapa Penting Teknik Marketing Ini?
Bagi para pemilik bisnis mungkin tahapan ini bisa jadi tahap akhir, namun bisnis skala besar tidak akan berhenti di sini saja, karena ada tahap lain yakni retention dan advocacy.
4. Retention
Nah, jika pelanggan sudah membeli dan memutuskan terhadap produk kita, biasanya pelanggan yang puas akan datang lagi dan melakukan transaksi atau repeat order.
Baca juga: Bisa Memengaruhi Orang Lain! Kenali 5 Strategi Teknik Marketing Social Proof
Maka dari itu brand harus memberikan sesuatu yang lebih, baik dari segi pelayanannya, kualitasnya, harganya atau lain sebagainya.
5. Advocacy
Tahapan terakhir adalah advocacy, tahapan ini dilakukan jika sebuah brand mampu mempertahankan retention dan hasilnya memunculkan pelanggan yang sangat loyal.
Pada tahapan ini, pelanggan akan sangat tergila-gila dengan produk SobatIAM sehingga tidak sungkan untuk mempromosikannya kepada orang lain secara cuma-cuma, baik di media sosial atau dari mulut ke mulut.
Nah, sudah tahu kan sekarang rekan brand semua, bahwa calon pembeli akan mengalami fase di atas sebelum akhirnya menentukan pilihan produk atau jasa yang ingin mereka gunakan. Tentu sebagai pelaku usaha, kamu harus terus meningkatkan kualitas dan pelayanan biar konsumen betah dan loyal terhadap produk kamu.
Comments
No Comment yet