Kenali 4 Manfaat Mengunggah Konten Instagram Story untuk Kebutuhan Bisnis
(Freepik)
Banyak dari kita menyepelekan konten Instagram story, bahkan, beberapa brand gak mau ambil pusing, jika ingin terus aktif, biasanya mereka mengunggah konten feed repost ke story.
Apalagi saat ini orang-orang melihat keaktifan sebuah akun dilihat dari unggahan story mereka. Maka dari itu, perlu juga nih buat konten story karena banyak manfaatnya.
Berikut beberapa manfaat yang sudah iam.id rangkum di bawah ini, bukan cuman asal posting konten, Instagram story ini bisa berguna banyak untuk brand lho!
1. Bisa berinteraksi dengan pengikut
Jika seseorang berinteraksi dengan kita di story, maka secara tidak langsung akan mengirimkan sinyal ke algoritma Instagram. Contohnya seperti kuis “Ask Me Anything” yang viral dan digunakan banyak orang.
Maka dari itu, semakin banyak keterlibatan dengan audiens, maka semakin tinggi juga nih peringkat story yang SobatIAM buat.
Baca juga: Mengenal Pemasaran Online Beserta Manfaatnya untuk Brand
Memang sih melihat konten kita dan akhirnya tertarik untuk membeli baik, namun jangan melupakan juga untuk berinteraksi dengan mereka ya.
2. Mendapatkan masukan dari pelanggan setia
Jika SobatIAM tidak ingin merogoh kocek yang tinggi untuk melihat riset pasar, nah, penggunaan story ini bisa jadi alternatif lho!
Baca juga: Bikin Orang Percaya, Kenali Apa Itu Testimoni Marketing
Melalui pertanyaan dan berinteraksi di story, kita bisa diberi masukan oleh pelanggan setia sehingga memunculkan ide yang baru, baik untuk produk atau konten. Bermanfaat banget kan?
3. Bisa memberikan edukasi soal bisnis yang dijalankan
Tak kenal maka tak sayang, melalui story ini kita bisa lebih mengenalkan produk kita kepada target audiens lho.
Baca juga: Bisa Jadi Strategi Promosi, Berikut 5 Manfaat Hashtag di Instagram
Melalui pertanyaan yang diajukan atau kuis, akan membantu memperkenalkan bisnis yang kita jalani kepada audiens, sehingga mereka bisa lebih dekat dan menjadi pelanggan setia.
4. Menjalankan promosi secara soft-selling
Bukan hanya diisi konten interaksi yang random, dengan mengunggah story juga kita bisa membuat kampanye suatu produk yang baru rilis dengan unik.
Baca juga: Prediksi TikTok Tren Tahun 2023 yang Berpengaruh pada Bisnis
Misalnya untuk menggaet antusias, bisa membuat kuis seputar perilisan produk tersebut, dan menawarkan sejumlah hadiah bagi audiens yang beruntung.
Sekarang sudah tahu bukan, bahwa unggahan di story tidak bisa dianggap sepele, karena manfaatnya sebanyak itu dong! Mulai saat ini, buat perencanaan konten yang sesuai dengan tujuan sebuah brand ya!
Comments
No Comment yet