Kenalan dengan Istilah Instagram Insight Yaitu Activity!
(Unsplash/Georgia de Lotz)
Instagram Insight ini berisi kumpulan data statistik, baik itu angka-angka bahkan grafik yang tersedia disebut matriks.
Matriks ini memang berfungsi untuk menampilkan datanya. Tools di insight Instagram ini berisi tiga, yakni Activity, Content, Audience.
Nah, sekarang kita kenalan dulu yuk dengan istilah insight tools Activity. Simak beberapa penjelasan yang sudah IAM.ID rangkum di bawah ini.
Mengenal Lebih Jauh Soal Activity (Interactions dan Discovery)
1. Interactions
Sebagai gambaran awal, activity ini dikelompokkan menjadi dua lho, yaitu matriks interactions dan matriks discovery.
Interactions ini berarti interaksi. Sesuai dengan namanya, bagian ini berisikan data terkait jumlah interaksi pengguna dan pengikut dalam jangka waktu satu minggu. Kategorinya adalah:
- Comments. Jumlah komentar yang ditinggalkan oleh pengikut dan pengguna di unggahan keseluruhan
- Likes. Jumlah likes atau suka pada unggahan keseluruhan
- Saves. Jumlah Post yang disimpan pengguna Instagram
- Shares. Jumlah konten dibagikan oleh pengguna Instagram
- Profile Visits. Jumlah kunjungan pengikut dan pengguna ke profil Instagram bisnis kamu
- Call. Jumlah pengikut dan pengguna yang mengetuk tombol call yang kamu pasang di profil
- Email. Jumlah pengikut dan pengguna yang memencet tombol email di laman profil
- Website Clicks. Jumlah klik pada tautan yang terdapat pada profil kamu
Nah, setelah mengetahui istilah yang ada di interactions, mungkin kamu sudah familiar dengan matriks di atas bukan?
Baca juga: Ust. Handy Bonny Paparkan Pentingnya Membuat Konten Bagi Influencer Muslimah
Data di atas bisa melihat rentang waktu sampai tujuh hari. Cobalah lihat data tersebut dalam mengunggah konten, sehingga mengetahui waktu yang tepat agar engagement tinggi.
2. Discovery
Discovery adalah data yang berhubungan dengan marketing, seperti reach dan impression. Sehingga kamu bisa menganalisa perbandingan jumlah pengunjung akun dengan jumlah impresi dalam bentuk rasio lho.
Perbedaan Reach dan Impression
Reach adalah istilah yang berisi data mengenai berapa banyak akun Instagram yang melihat konten kamu meskipun pengguna membuka dan menutup foto berulang kali, tetap dihitung satu.
Sedangkan Impression adalah data yang dirangkum impression dihitung dari berapa kali kontenmu dilihat oleh pengguna. Misalnya ada 10 ribu pengguna yang melihat kontenmu, maka data yang ditampilkan juga 10 ribu.
Nah, dari tools Activity ini kamu bisa melakukan pengecekan unggahan agar mendapatkan performa terbaik dari sebuah unggahan ya.