Gimana Caranya Mengukur Keberhasilan Campaign yang Dijalankan Influencer?
(Freepik/rawpixel-com)
Rekan brand yang sudah pernah menjalankan kampanye dengan influencer marketing, pasti sudah tahu kan manfaat yang akan didapatkan, salah satunya brand awareness.
Selain itu, mungkin SobatIAM setelah menjalani kampanye tidak melakukan evaluasi atau menganalisanya. Padahal mengukur keberhasilan sebuah campaign ini sangat penting lho.
Jika masih bingung, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengukur sebuah keberhasilan campaign. IAM.ID akan merangkumnya di bawah ini.
1. Mengukurnya melalui awareness
Tahapan pertama untuk bisa mengukur sebuah campaign yakni dengan awareness. Apalagi bagi brand baru yang ingin produknya dikenal, ini sangat penting. Keberhasilan awareness pun diukur dengan beberapa kategori, di antaranya:
- Impressions
Mengukur seberapa banyak unggahan konten dari influencer ini muncul di akun orang lain. SobatIAM bisa mengetahui juga apakah unggahannya ini di boost atau tidak, karena akan berpengaruh kepada sebuah unggahan.
- Followers
Ketika memilih salah satu influencer untuk menjalankan campaign, pasti melihat jumlah pengikutnya terlebih dahulu. Namun, bisa juga kita mempertimbangkan engagement rate nya.
Baca juga: 4 Kelebihan Endorsement yang Perlu Diketahui Rekan Brand
- Visit Profil
Setelah campaign dijalankan, SobatIAM bisa mengukurnya dari orang-orang yang mengunjungi profil kita. Jika ternyata signifikan maka akan dinyatakan berhasil. Visit profile ini sebagai bentuk “kepo” nya target audiens terhadap brand atau produk kita.
2. Mengukurnya lewat engagement
Selain mengukur sebuah campaign dengan awareness, SobatIAM juga bisa cek keberhasilan kampanye melalui engagement nya.
- Engagement (likes, comment, share dan save)
Jika campaign dilakukan di media sosial, maka penting SobatIAM harus memperhatikan engagement dari unggahan yang sudah dibuat. Lakukan pengecekan secara berkala apakah postingan tersebut punya engagement rendah atau lebih tinggi ketimbang influencer lainnya.
Baca juga: 5 Cara Ampuh Meningkatkan View Instagram Stories bagi Influencer
- Engagement Rate
Selanjutnya ada engagement rate, atau yang kita kenal sebagai rasio dari engagement dibagi dengan jumlah followers. Cara mengukur dan menghitungnya di Instagram bisa dengan membagi jumlah engagement dengan reach.
3. Mengukurnya dengan peningkatan penjualan
Nah, alat ukur terakhir yang bisa dicek yakni dengan mengukur peningkatan penjualannya atau sales. Walaupun memang tidak semua campaign tujuannya untuk sales, namun jika ingin mengukurnya butuh waktu bertahap. Tracking dengan menggunakan promo code, penjualan sehari-hari atau bahkan dihitung per tiga bulan atau sebulan.
Itu tadi beberapa cara mengukur sebuah performa campaign yang sudah dilakukan seorang influencer. Semoga membantu rekan brand baru yang ingin menggunakan influencer marketing ya!
Comments
No Comment yet