4 Cara Riset Produk Terlaris yang ada di TikTok Shop
(Pixabay/solenfeyissa)
Bagi pengusaha toko online, berjualan di TikTok memiliki pengaruh yang besar kepada penjualan, apalagi platform nya sangat mendukung hal tersebut.
Kemudahan dalam berbelanja juga dimiliki oleh platform asal negeri tirai bambu tersebut nih, apalagi kita dengan leluasa melihat review produk yang kita sukai.
Nah, jika SobatIAM merupakan seller di TikTok, simak beberapa cara yang sudah IAM.ID rangkum terkait riset produk terlaris di TikTok Shop.
1. Cari dengan Hashtag
Cara pertama yakni cari produk dengan hashtag. Karena banyak pengguna TikTok yang menggunakan platform ini untuk review dan merekomendasikan produk.
Dengan kata kunci yang kita cari terkait produk atau kategori, kita akan menemukan berbagai video yang mempromosikan atau review produk tersebut nih. gampang bukan?
2. Gunakan Fitur Pencarian dan Cek Ulasan Pembeli
Selanjutnya selain gunakan tagar, SobatIAM juga bisa mencarinya dengan fitur pencarian atau kata kunci tertentu nih.
Baca juga: 4 Tips Memaksimalkan IGTV untuk Keperluan Bisnis
Setelah mendapatkan toko yang sesuai, cek lagi ulasan produk tersebut dari pembeli, biar kamu tidak salah memilih produk dan brand ya.
3. Melihat Katalog Terbaru
Keunggulan di TikTok, SobatIAM bisa melihat katalog produk yang menampilkan produk apa saja yang terbaru dan terlaris.
Kamu juga bisa melihat katalog tersebut untuk menemukan produk yang populer di TikTok Shop, jangan lupa cek testimoni pembeli juga ya.
4. Lakukan Riset Online
Mewaspadai toko online merupakan langkah baik dalam berbelanja, sebelum memutuskan untuk membeli, alangkah baiknya kamu riset terkait produk dan brand yang dibeli.
Dengan riset kamu akan tahu mana produk yang dibahas orang-orang dan punya review positif, sehingga kamu tak ragu menggunakan produk hasil rekomendasi orang lain.
Nah, itu tadi beberapa tips dan cara dalam mencari barang apa saja sih yang laris dijual di TikTok Shop. Perhatikan terkait kualitas dan keunggulan produk dulu sebelum membeli ya SobatIAM!